Minggu, 06 Desember 2009

Lily Allen Pensiun 7 Maret 2010

Lily Allen memastikan bakal pensiun dari dunia panggung pada 7 Maret 2010 nanti. Di hari itu, Lily Allen dijadwalkan tampil bersama Dizzee Rascal di 02 Arena, London. Sebelumnya, Allem memang mengisyarakan bakal mundur dari dunia menyanyi. Ia akan konsentrasi ke bisnis.
"Penampilan terakhir saya adalah bersama Dizzee Rascal di 02 bulan maret nanti. Itu adalah jadwal terakhir saya. Setelahnya saya akan lebih konsentrasi di balik layar atau semacam itu lah," ungkap Allen.
Penyanyi asal Inggris ini dikabarkan akan merintis perusahaan rekaman dan membuka toko bersama saudaranya. Alasan utamanya, karena ia mulai mengalami kesulitan menulis lagu dan merasa yakin ini adalah saatnya pensiun. Tapi walaupun sudah tak sabar mundur ke balik layar, Lily Allen masih punya banyak pekerjaan. Disitus resminya, tercatat ada enam belas jadwal konser yang harus dijalani sampai akhir Januari 2010 nanti.

Film The Twilight Saga: New Moon' Vampir Obral Cinta

Cinta segitiga memang selalu asyik untuk disimak. Selalu bikin penasaran siapa yang akan dipilih oleh si gadis yang direbutkan oleh dua pria. Inti dari film Newmoon, sekuel dari Twilight memang menceritakan bagaimana seorang Bella (Kristien Stewart) menjadi gadis paling beruntung karena direbutkan oleh dua pria, Edward dan Jacob. Meski kedua pria ini berwujud srigala dan vampir, tapi rasa cinta yang mendalam ke Bella sanggup membuat penonton terbuai dan ingin seperti Bella.
Bella lagi-lagi menjadi pusat dari film ini. Hampir semua tokoh di film ini sangan mengkhawatirkan Bella yang digambarkan sebagai sosok gadis introvert, pendiam, keras kepala dan sangat mencintai Edward yang jelas-jelas seorang vampir.
Jika dibandingkan dengan Twilight, Newmoon memang lebih mellow dan slow. Bagaimana rasa cinta mampu mengubah kehidupan dan bisa melakukan segala cara untuk orang yang dicintai. Bella yang ditinggal pergi oleh Edward (Robert Pattinson), menjadi gadis pemurung. Berbulan-bulan, Bella tidur dengan mimpi buruk dan penyendiri sehingga mengkhawatirkan ayahnya, Charlie.

Mendaki Puncak Gunung Rinjani Tertinggi Ketiga

Gunung Rinjani terletak di sebelah utara Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang merupakan gunung berapi tertinggi ketiga di Indonesia sehingga termasuk dalam seven sumit indonesia. Ketinggian puncak gunung rinjani hanya dikalahkan oleh Cartenz Pyramid di Papua dan Gunung Kerinci di Sumatra. Gunung Rinjani tidak hanya dikenal oleh warga indonesia, namun juga dikenal oleh wisatawan asing. Setiap tahun tercatat ribuan wisata asing dan domestik yang mendaki gunung berketinggian 3.726 m.
Hutan di gunung Rinjani termasuk hutan jenis heterogen dan pada titik-titik tertentu berupa hutan jenis homogen. Pada ketinggian 1000 - 2000 m akan ditemui bermacam-macam tumbuhan seperti beringin (ficus superb), dan perkebunan penduduk yg ditanami sayur-sayuran seperti kol, cabai, bawang, dan juga kentang. Pada ketinggian 2000 - 3000 m, vegetasi yang dominan adalah cemara gunung (casuarina junghuniana).
Sedangkan pada ketinggian 3000 m ke atas terdapat jenis rumput-rumputan dan bunga edelweiss (www.trekkingrinjani.com). Disebelah barat kerucut Rinjani terdapat kaldera dengan luas sekitar 3.500 m x 4.800 m, memanjang ke arah timur dan barat. Di kaldera ini terdapat segera Anak seluas 11.000.000 m2 dengan kedalaman 230 m.
Di sisi timur kaldera terdapat gunung baru (Gunung Baru Jari) yang memiliki kawah berukuran 170m x 200m dengan ketinggian 2.296 - 2.376 m (www.balioutbound.com).
Berdasarkan cerita yg beredar di Suku Sasak yang bermukim di sekitar Gunung Rinjan, gunung tersebut menyimpan sejumlah misteri, salah satunya adalah tentang keberadaan Dewi Anjani yg dipercaya sebagai keturunan langsung Raja Selaparang yang diperoleh dari hasil pernikahan dengan makhluk halus yang ada di Gunung Rinjani. Kerajaan Selaparang adalah salah satu kerajaan yang pernah ada di Pulau Lombok sekitar abad 13 dan runtuh pada abad 16.